Review Game Alien Rage , [ wTu ]

Review Game Alien Rage , [ wTu ] - Hallo sobat blogger Game, Posting yang saya unggah pada kali ini dengan judul Review Game Alien Rage , [ wTu ] , Artikel ini bertujuan untuk memudahkan kalian mencari apa yang kalian inginkan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk kalian baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Review Games, yang kami tulis ini dapat kalian pahami dengan baik, semoga artikel ini berguna untuk kalian, jika ada kesalahan penulisan yang dilakukan oleh penulis mohon dimaafkan karena penulis masih newbie. baiklah, selamat membaca.

Judul : Review Game Alien Rage , [ wTu ]
link : Review Game Alien Rage , [ wTu ]

Baca juga


Review Game Alien Rage , [ wTu ]

Halo Bro gamer dimanapun kalian berada, bagaimana kabar kalian semua? tentu baik bukan. pada kesempatan kali ini saya akan memberikan review tentang game yang memiliki spesifikasi menengah ke bawah, dan tentunya tidak akan menyiksa Laptop ataupun Komputer Bro gamer sekalian. setelah kesana kemari mencari referensi game yang bisa saya mainkan, akhirnya saya menemukan sebuah game yang menurut saya sangat memenuhi kriteria bagi pecinta game First Person Shooter, dengan grafis yang menawan dan penuh dengan aksi yang menegangkan, game tersebut adalah Alien Rage. game besutan CI Games ini pertama kali di rilis pada 24 September 2013 yang lalu untuk Microsoft Windows, dan juga memiliki versi konsol bagi Playstation 3 dan XBOX 360.Hal utama yang menjadi keunggulan game ini adalah grafis yang di tampilkan di dukung oleh Unreal Engine 3 sehingga mampu menampilkan tampilan grafis yang fantastis , namun juga tetap ramah bagi spesifikasi laptop yang Bro gamer miliki.

Setelah secara singkat saya jelaskan mengenai game Alien Rage di atas, sekarang saatnya kita mengintip dan mengupas lebih dalam mengenai game ini. Oke daripada berlama-lama langsung saja kita bahas satu per satu elemen yang ada dalam Alien Rage. Untuk spesifikasi minimal agar dapat menjalankan Alien Rage dapat dilihat di bawah ini :

RAM        : 2 GB
OS          : WIN XP 32
HDD        : 4 GB
DIRECTX 11
VGA        : INTEL HD

Plot dan Setting Cerita

Game ini sendiri menceritakan pertempuran antara manusia dan alien yang memperebutkan sebuah wilayah galaxy. Alien yang saya maksud tersebut mendapat julukan Vorus yang mengeksplorasi tambang promethium milik manusia dan membangun fasilitas alien di dalam nya. Akan tetapi manusia lantas tidak hanya diam begitu saja karena mereka mengirim seseorang ke dalam tambang tersebut untuk mematikan fasilitas yang telah di bangun oleh Vorus, orang ini dikenal sebagai Jack yang menjadi peran utama dalam game ini, dan sebagai karakter yang kita kendalikan saat menjalankan misi. Cerita nya memang standar saja Bro gamer, hanya seputar invansi alien di antariksa, dan memaksa bangsa manusia untuk berperang menghadapi Alien. Jadi, Bro gamer tidak perlu terlalu memusingkan masalah jalan cerita, karena sangat mudah di cerna dan tentunya memiliki jalan cerita yang linear. 

Grafis

Alien Rage sendiri dilengkapi dengan teknologi grafis dari Unreal Engine 3, dan tentunya tidak perlu diragukan lagi kapasitas dan kualitas dari tampilan game ini sendiri. Efek ledakan, pencahayaan, dan bahkan detail-detail seperti monitor akan sangat realistis sekali. Saya menyarankan bagi Bro gamer yang memiliki spesifikasi Laptop/Komputer yang pas-pasan sebaiknya setting tampilan Grafis ke yang paling rendah. Dan meskipun pada akhirnya tampilan akan berubah menjadi tidak enak di pandang dalam setting Low, namun tidak akan mengurangi sama sekali kesan menegangkan dalam permainan ini. Ya hitung-hitung untuk Bro gamer yang ingin mencicipi pengalaman bermain game ini. 

Gameplay

Seperti yang saya sebutkan di atas tadi, bahwa Alien Rage menggunakan gameplay First Person Shooter, kita hanya menjalankan misi secara linear dan membunuh musuh-musuh alien yang ada dalam setiap misi nya. Musuh yang akan kita hadapi berbeda-beda sesuai dengan tingkat level yang sedang kita jalankan.Di awal permainan kita akan memilih tingkat kesulitan yang terbagi menjadi 3 tingkat, yaitu 'Chalenging' merupakan tingkat yang paling mudah, dan tingkat selanjutnya ada 'Hard' dan 'Brutal' yang merupakan tingkatan yang paling sulit dalam permainan ini. Namun menurut pengalaman pribadi saya, game ini sangat lah sulit di mainkan meskipun tingkat kesulitan yang kita pilih adalah Challenging, saya tidak membayangkan betapa sulitnya jika kita bermain dengan tingkat kesulitan Brutal. Bayangkan saja Bro gamer akan dihadapkan pada musuh-musuh yang sangat banyak jumlah nya dengan karakter musuh yang berbeda-beda, sedangkan kita hanya sendiri menghadapi jumlah musuh yang banyak itu, Bro gamer akan selalu dituntut untuk cepat dan cerdik jika ingin lebih lama bertahan menghadapi gempuran musuh. Untuk menghadapi jumlah musuh yang tak terhingga itu untungnya CI Games menyediakan senjata dan Amunisi yang melimpah, kita juga dapat menggunakan senjata Alien(mirip seperti Crysis 3) sehingga kita tidak perlu pusing-pusing mencari senjata apabila Amunisi yang kita miliki terbatas.Secara umum kita akan melewati 14 misi dalam permainan ini, di mana misi yang kita jalani berbeda-beda tujuannya, dan kita juga akan mendapatkan score apabila membunuh musuh tergantung bagaimana Bro gamer membunuh musuh tersebut, hal ini merupakan nilai tambah bagi game ini karena kita tidak hanya terpatok membunuh musuh dengan menembak mereka, namun kita juga dapat meledakan ataupun membunuh para alien tersebut dengan tangan kosong.dan yang tidak kalah penting adalah game ini menyediakan Boss Battle, Bro gamer akan dihadapkan dengan beberapa Boss yang terdapat pada misi-misi tertentu, dan perlu Bro gamer ketahui, Boss yang dihapadi tidaklah mudah, perlu trik khusus agar dapat mengalahkan Boss para Alien Vorus ini.

Penilaian Pribadi

Secara pribadi game ini di penuhi oleh aksi-aksi yang menawan dan menakjubkan, kita dapat menggunakan berbagai macam jenis senjata dan teknik membunuh yang berbeda-beda, akan tetapi musuh yang akan kita hadapi juga memiliki kemampuan yang berbeda-beda juga. Menurut saya musuh yang paling saya tidak sukai adalah Grunt, karena alien ini memliki kecepatan dan dia juga dapat berkamuflase sehingga tidak akan kita duga kedatangannya, Alien ini sangat berbahaya karena dia menyerang kita ketika sudah dekat dengan kita, dan dia akan memberikan efek setruman kepada kita sehingga tubuh Jack tidak dapat di gerakan untuk beberapa detik. Akan tetapi saya juga menjumpai musuh yang unik dan konyol, yaitu jet-Pack Warrior, Alien yang satu ini saya katakan konyol karena ketika kita berhasil membunuhnya maka secara otomatis jet-pack yang ia kenakan akan menyala dan membawanya terbang tanpa arah dan langsung meledakan dirinya, di satu sisi menguntungkan bagi kita namun di sisi lain juga merugikan bagi kita jika ikut terkena efek ledakannya.Meskipun masih terdapat kekurangan seperti terlalu sulit di mainkan dan karakter utama mudah mati, akan tetapi game ini menawarkan aksi-aksi yang patut untuk Bro gamer coba.


Mungkin hanya itu saja untuk postingan saya hari ini yang dapat saya sampaiakan, saya mohon maaf apabila ada salah kata, dan terimakasih bagi Bro gamer yang telah meluangkan waktunya untuk membaca postingan saya kali ini. Kritik dan saran saya buka selebar-lebarnya di kolom komentar. Teruslah berkarya demi kemajuan gamer di tanah air.

To be Pro Bro !



Demikianlah Artikel Review Game Alien Rage , [ wTu ]

Sekianlah artikel Review Game Alien Rage , [ wTu ] kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Review Game Alien Rage , [ wTu ] dengan alamat link https://walktounderworld.blogspot.com/2016/02/review-game-alien-rage-wtu.html

0 Response to "Review Game Alien Rage , [ wTu ] "

Posting Komentar